Jarang Disadari! Bukti Allah Dekat dengan Kita di Ayat yang Spesial Ini – Syaikh Abdullah al-Ma’yuf #NasehatUlama
Saudara-saudara, perhatikanlah ayat ini: Allah ‘Azza wa Jalla berfirman: “Apabila para hamba-Ku bertanya tentang-Ku, maka sesungguhnya Aku dekat…” (QS. al-Baqarah: 186). Lalu beberapa ayat setelahnya: “Mereka bertanya kepadamu (Hai Muhammad) tentang bulan sabit. Katakanlah: ‘Itu adalah (penunjuk) waktu bagi manusia…’” (QS. al-Baqarah: 189). Lalu beberapa ayat setelahnya: “Mereka bertanya kepadamu (Hai Muhammad) tentang apa yang …